Kamis, 03 Agustus 2006

Lamington Drops


Description:
ini masih dalam rangka ngabisin kelapa kering. Resepnya nyontek di blognya Vania.

Ingredients:
150 gr dark chocolate
125 gr butter
1/4 cup brown sugar
1 egg, lightly beaten
1/2 cup coconut
1 1/4 cups plain flour
1/4 cup self-raising flour
1 cup coconut, extra


Directions:
1. Campur coklat blok (dicincang), butter dan gula dalam panci. Aduk diatas api kecil hingga coklat dan butternya meleleh. Matikan api, diamkan 5 menit.
2. Masukan telur, tepung dan kelapa kering. Aduk rata. Simpan dalam lemari es selama 30 menit.
3. Keluarkan dari lemari es, buat bola-bola kecil sampai adonan habis, gulingkan diatas kelapa parut hingga seluruh prmukaan tertutup kelapa.
4. Tata diatas loyang bersemir butter, beri jarak 2 cm. Panggang dalam oven selama 15 menit hingga kelapa kecoklatan (jangan gosong ya)
5. Angkat, dinginkan diatas rak kawat.

8 komentar:

Evimeinar Nasution mengatakan...

bentuknya kyk rhum ball :D

Yola Dowling mengatakan...

Waaakkk... ini lamington khas India, Lis, laen banget sama yang dari kampung aslinya. Hahaha.

Lisa Aries mengatakan...

eemmmm.....

Lisa Aries mengatakan...

iya mpok... padahal resep ini diambil dari cooking book-nya Australian Woman's Weekly... wekekeke
Cuma hasil googling gue liat lamington bentuknya kotak semua dan empuk kayaknya ya... wakakakaka. Yang sama cuma coatng kelapanya doang... ;-p

Estri U mengatakan...

hhmmm yummy...akhir2 ini gue doyan coklat loh...cocok neh..

Lisa Aries mengatakan...

kalo gue bukan hanya akhir-akhir ini... selalu... kekeke

realist craftsman istp mengatakan...

daku pernah sih makan lamington aseli australi.. kotak2 gitu dan empuk..
emangnya ini hasilnya keras ya mbak?
kalo empuk, boleh jg takcobain resepnya hehe

Lia Gurun mengatakan...

disini kalo beli mini donut, di dunkins, pasti dapat beginian, gw ga tahu kalo namanya lamington, hehehhehehe.....Lis gw punya 2 kaleng kelapa kering, andai kita deket gw kasi deh ke elo, tar matengnya bagi gw :)